PT Mafaga Inovasi indonesia (MII) merupakan perusahaan yang bergerak di bidang manufaktur perbekalan kesehatan rumah tangga (PKRT), distributor, supplier serta konsultan chemical laundry terkemuka yang berlokasi di Bogor, Jawa Barat, Indonesia. Kami telah membawa kontribusi yang dalam menciptakan produk kimia laundry berkualitas tinggi dan bernilai tambah untuk kebutuhan, kebersihan rumah sakit, hotel, industri rumah tangga, dan berbagai industri lainnya.

Selain chemical laundry, kami juga memproduksi chemical rumah tangga seperti berbagai produk pembersih, antiseptik, dan disinfektan dengan kualitas terbaik dan aman digunakan, sesuai dengan standar Kementrian Kesehatan Republik Indonesia.

Sejak pertama kali membangun perusahaan, kami selalu percaya bahwa produk terbaik dengan harga yang terjangkau, dan dengan dukungan layanan pelanggan yang mumpuni adalah kunci utama untuk meraih kesuksesan. Inilah nilai yang selalu kami pegang sejak awal hingga saat ini. Karena itulah, saat ini kami telah mendistribusikan produk kami ke hampir seluruh provinsi di Indonesia.

Kami mensupport supplier diseluruh Indonesia dengan lini produk yang lengkap, pelatihan tentang pengetahuan produk, pelayanan pelanggan, dan keahlian industri yang luar biasa. Selain itu, kami juga menjamin bahwa legalitas perusahaan kami adalah resmi, sesuai dengan peraturan yang ada di Indonesia.

KOMITMEN KAMI

Berkomitmen tinggi terhadap kepuasan pelanggan, selalu menjaga dan meningkatkan kualitas produk.

VISI KAMI

Menghasilkan produk dengan kualitas terbaik dan memberikan dukungan layanan terbaik kepada setiap pelanggan.

TUJUAN KAMI

Memenuhi kebutuhan pelanggan di segala tempat dengan produk berkualitas terbaik tanpa batasan minimum order.

PASAR KAMI

Laundry Komersial, Industri Kesehatan, Industri Perhotelan, Fasilitas Komersial, dan masih banyak lagi.

PENDAMPINGAN KAMI

Kami berkomitmen untuk memberikan pendampingan terhadap pelanggan.